Wakil Ketua Muhammadiyah Provinsi Jambi Nasroel Yasier melantik Pimpinan 13 Muhammadiyah Kabupaten Kerinci, Ketua Terpilih Pahrudin Kasim, SH.,MH dan Sekretaris Irfan Trihadi, SH Selanjutnya dilanjutkan dengan pengukuhan PCM kabupaten Kerinci oleh Ketua PDM Kerinci Pahrudin Kasim.
Nasroel Yasir dalam Sambutannya, " Saya Mengapresiasi atas terselenggaranya Pengukuhan PDM Kerinci dan Berterimakasih kepada Bapak PJ.Bupati Kerinci yang telah memfasilitasi Acara Pengukuhan PDM di Aula Kantor Bupati Kerinci " Ujarnya.
Ditambahkannya, " Selamat atas dilantiknya PDM Kerinci periode 2023-2027 dan selamat bekerja untuk memajukan persyarikatan Muhammadiyah dan tetap bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Kerinci " Tutupnya.
Pj.Bupati Kerinci, Asraf, S.Pt.,M.Si dalam kata sambutannya mengapresiasi acara Pengukuhan Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kerinci dan sudah memiliki Cabang yang ada di seluruh Kecamatan di Kabupaten Kerinci.
“Saya atas nama PJ.Bupati Kerinci Mengapresiasi Pengukuhan PDM Kerinci dan memiliki cabang yang tersebar di seluruh kecamatan, Harapan Kami PDM Kerinci dapat Berkerjasama dengan Pemerintah Kerinci dalam Pembangunan Kerinci Khususnya di Bidang Keagamaan,” Ujarnya.
Ditambahkannya, " Insyaallah dalam waktu dekat Pemerintah Kabupaten Kerinci akan melaksanakan MTQ tingkat Provinsi Jambi, Kerinci sebagai tuan Rumah MTQ yang akan dilaksanakan di Dermaga Danau Kerinci, Oleh sebab itu Pemerintah Kabupaten Kerinci meminta PDM Kerinci untuk ikut andil dalam mensukseskan MTQ di Kabupaten Kerinci dan Bersinergis bersama Pemkab Kerinci" Tegasnya.
“Selamat atas pelantikan untuk pengurus PDM Kerinci dan PCM Semoga terus Bersinergi dalam membangun Kabupaten Kerinci,” tutupnya.
Setelah Pengukuhan PDM dan PCM Kabupaten Kerinci acara dilanjutkan dengan Penyerahan Plakat kenang-kenangan yang diserahkan PJ.Bupati Kerinci Kepada PWM Jambi dan PDM Kerinci dan ditutup dengan Penyerahan Plakat dari PDM Kerinci kepada Pemkab Kerinci.
Reporter : Ilham Kurniawan, S.IP