Jambi, Jambi Online.Id — Pesta demokrasi pemilihan kepala daerah (Pilkada) tidak lama lagi akan gelar. Para kandidat yang ikut berkontestasi pun telah menyuarakan kesiapan mereka untuk menjadi pemimpin. Salah satunya di Pemilihan Walikota (Pilwako) Jambi.
Pada Pilwako Jambi 2024 yang akan diselenggarakan secara serentak se Indonesia pada November mendatang, sejumlah nama telah mendeklarasikan diri untuk maju sebagai Bacawako diantaranya H. Abdul Rahman (HAR), Budi Setiawan, dan H. Maulana.
Ketiga nama ini disebut sebut sebagai kandidat kuat yang akan bersaing menjadi orang nomor 1 di Kota Jambi. Mereka telah menyampaikan janji janji politik kepada masyarakat jika menjadi walikota terpilih nanti. Mulai dari memberikan pengobatan gratis, mensejahterakan masyarakat, hingga berjanji akan melakukan pembangunan yang merata hingga ke tingkat RT.
“Dengan janji janji inilah, menjadi salah satu cara para kandidat untuk menarik simpati masyarakat Kota Jambi,” ungkap Dedi Yansi, tokoh masyarakat Kota Jambi, Jumat (24/05/2024).
Namun, kata Dedi, untuk Pilwako Jambi 2024 kali ini masyarakat tidak akan bisa termakan dengan janji janji politik para kandidat.
“Kami warga Kota Jambi tidak akan pernah lagi bisa terpengaruh dengan untaian janji manis politik kandidat Pikwako Jambi. Kami akan mencermati betul siapa kandidat yang pas pimpin Kota Jambi kedepan, bukan hanya menebar janji manis,” ujarnya.
Lebih lanjut, Dedi mengajak kepada seluruh masyarakat Kota Jambi untuk cermat dalam memilih pemimpin. Karena, salah pilih pemimpin akan berujung penyesalan.
“Saya mengajak masyarakat Kota Jambi harus lebih cermat dalam memilih pemimpin. Pilihlah kandidat yang benar-benar pro rakyat dan janji janji nya saat berkampanye masih masuk akal,” tutup Dedi Yansi.