Cek Endra. (ist)

JambiOnline.id, Jambi - Calon gubernur Jambi, Cek memberikan kabar gembira untuk anak-anak yang khatam Al-Quran. Calon gubernur yang berpasangan dengan Ratu Munawaroh itu menyiapkan insentif bagi anak yang khatam.

Memang, cagub nomor urut 1 itu sudah membumikan gerakan mengaji sejak 2013. Pada 2019 saja, ada 4.000 anak di wisuda.

Mereka khatam Alquran melalui program yang sudah berjalan sejak 2013. Setiap tahun, ada seribu anak yang dinyatakan lulus alias khatam.

“Program ini untuk mendekatkan dan memotivasi anak-anak agar dekat dengan Alquran,” tutur Cek Endra.

Selepas menamatkan program, mereka bakal memperoleh ijazah khatam. Cek Endra, bahkan menyiapkan uang insentif hingga Rp 500 Ribu per anak.

“Melalui program ini, saya ingin budaya membumikan Alquran di Sarolangun terus berkumandang. Tidak hanya anak, orang tua bahkan mulai turut serta. Mendekatkan diri kepada Allah adalah cara paling ampuh untuk memperbaiki karakter dan memproteksi anak-anak dari kejahatan digital maupun ancaman narkoba,” papar Cek Endra.

Masih banyak program keagamaan yang diluncurkan semasa Cek Endra memimpin Sarolangun itu.

Sejak periode lalu misalnya, tokoh dengan inisial CE itu sudah menggulirkan program sholat berjamaah lima waktu di Masjid, khususnya di kalangan pejabat Pemda.

Selain Khatamul Quran, sejak tiga tahun ini, Cek Endra mulai mengaktifkan program subuh keliling, bergerak dari satu masjid ke masjid lain. Disela-sela itu, Cek Endra mengajak massyarakat, memakmurkan Masjid dengan menegakkan sholat jamaah di Masjid itu.

Program subling juga menjadi sarana Cek Endra berdialog dan menyerap aspirasi warga.

Dukungan masyarakat itu mengalir deras bak terjangan air bah. Aidris, warga Muaro Jambi itu misalnya, berharap Cek Endra menduplikasi program serupa ke daerah lain, termasuk di Muaro Jambi.

“Ini program mulia. Susah nyari pemimpin kayak gini,”ujarnya.

Cek Endra berjanji, akan menjadikan program-program keagamaan itu sebagai prioritas utama di semua daerah, tentu saja ketika ia dipercaya menjadi Gubernur pada laga Pilgub Desember 2020 ini.

“Insyaallah mohon doa,” ujarnya lagi. (JO)