JambiOnline.id, Kerinci - Warga 3 desa seleman koto tengah dan pasar sore, pada pagi hari minggu (31/01) melaksanakan gotong royong bersama di lokasi pembangunan pondok pesantren desa seleman yang dihadiri oleh lembaga kerapatan adat 10 luhah seleman, BPD, kades 3 desa, pemuda-pemudi dan elemen masyarakat.
Kegiatan gotong royong kali ini membersihkan lokasi dan menebang pohon2 d sekitar lokasi. Pesantren 3 desa seleman koto tengah dan pasar sore ini yang mana tanahnya hasil dari wakaf masyarakat.
Kegiatan gotong royong sudah d lakukan beberapa kali d lokasi pesantren. Harapannya pesantren dapat segera dibangun.
Menurut Ketua pembangunan pesantren, H. Sahardi, rancangan pembangunan pesantren d desa seleman sudah d rencanakan jauh sebelumnya berdasarkan kesepakatan lembaga adat dan perangkat desa.
"Alhamdulillah kami memiliki tanah wakaf dari masyarakat. Gotong royong rutin d lakukan dan setelah ini kami akan segera membuka lahan utk pembangunan lebih lanjut. Harapan kami investasi akhirat ini bisa terwujud dan kami jga membuka diri utk siapa siaja yg ingin ikut terlibat dalam pembangunan pesantren," pungkas H. Sahardi. (DK)