Warga Puji Fachrori, Karena Tepati Janji Kampanye Bangun Jembatan


Tepati Janji Bangun Jembatan, Fachrori Umar Dipuji Warga
JambiOnline.id, JAMBI - Calon gubernur (cagub) Jambi petahana Fachrori Umar dikenal banyak bekerja dari sekedar umbar janji. Bukti nyata pembangunan yang dilakuannya pun mendapat pengakuan banyak lapisan masyarakat.

Salah satunya seperti yang disampaikan seorang warga bernama Rahman Kanyak. Melalui akun media sosial Facebook miliknya, Senin (26/10/2020) Rahman menceritakan awal pembangunan yang dilakukan Fachrori Umar saat mendampingi Hasan Basri Agus maju pemilihan gubernur tahun 2010.

Saat itu, tambah Rahman, Fachrori Umar menerima aspirasi warga kecamatan Tabir Ilir, kabupaten Merangin. Kepada Fachrori yang saat itu calon wagub Jambi, warga mengeluhkan sulitnya akses antar desa tetangga.

Warga pun meminta dibuatkan jembatan penghubung antara desa Rantau Limau Manis, Tabir Ilir dengan desa Bukit Subur, Tabir Timur.

Merespon keluhan warga, Fachrori berjanji berusaha akan membangun jembatan penghubung jika dirinya terpilih menjadi Wagub Jambi bersama HBA sebagai Cagub.

Betul saja. Janji itu pun ditepati salah satu putera terbaik Jambi asal kabupaten Bungo tersebut saat menjabat Gubernur Jambi mengantikan Zumi Zola.

Dilihat sinarjambi.com di akun Facebook Rahman Kanyak yang disampaikan tim pemenangan Fachrori Umar - Syafril Nursal, dirinya melampirkan bukti foto pengerjaan jembatan yang telah lama didambakan warga ke dua desa tersebut.

Berikut yang disampaikan Rahman Kanyak dalam akun Facebook miliknya :

IMG-20201026-WA0013

Pembangunan jembatan yang membelah sungai Tabir ini tentu akan mendongrak perekonomian warga. Disinilah jelinya seorang Fachrori dalam melakukan pembngunan. Kepentingan masyarakat banyak menjadi prioritas. 

Diketahui, Fachrori Umar maju sebagai cagub Jambi tahun 2020 berpasangan dengan Syafril Nursal selaku cawagub dengan nomor urut dua. (wyt)

Lebih baru Lebih lama